HRD

PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA

Telah kita maklumi dan sadari bersama bahwa suatu perencanaan senantiasa berkaitan dengan tujuan masa depan yang senantiasa berusaha dan tidak menentu, maka suatu perencanaan harus benar-benar cermat dan matang karena bersangkutan dengan harkat dan hajat hidup manusia.

Perencanaan dapat diibaratkan sebagai inti manajemen, karena perencanaan membantu untuk mengurangi ketidakpastian diwaktu yang akan datang dan oleh karena itu memungkinkan para pengambil keputusan untuk menggunakan sumberdaya mereka yang terbatas secara paling efisien dan efektif.

Perencanaan sumberdaya manusia merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengantisipasi permintaan-permintaan bisnis dan lingkungan pada organisasi diwaktu yang akan datang dan untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan tenaga kerja yang ditimbulkan oleh kondisi-kondisi tersebut. Ini memungkinkan departemen personalia dapat menyediakan tenaga kerja secara lebih tepat sesuai dengan kebutuhan organisasi, baik kebutuhan-kebutuhan personalia jangka pendek maupun jangka panjang melalui perencanaan.

Perencanaan SDM ini memungkinkan organisasi untuk :

1. Membperbaiki pengguna SDM

2. Memadukan kegiatan-kegiatan personalia dan tujuan organisasi diwaktu yang akan datang secar efisien

3. Melakukan pengadaan karyawan-karyawan baru secara ekonomis

4. Mengembangkan informasi dasar manajemen untuk membantu kegiatan-kegiatan unit-unit organisasi lainnya

5. Membantu program penarikan dan dasar tenaga kerja secara sukses

6. Mengkoordinasikan program-program manajemen personalia yang berbeda-beda.

Permintaan SDM

Permintaan atau kebutuhan sumberdaya manusia organisasi diwaktu yang akan datang adalah “pusat” kegiatan perencanaan kepegawaian. Hampir semua perusahaaan harus membuat prediksi kebutuhan karyawan.

Berbagai Penyebab Timbulnya Permintaan

Faktor-faktor yang dapat dikendalikan organisasi dan faktor-faktor lainnya.

1. Lingkungan Eksternal

Perubahan-perubahan lingkungan sulit diprediksi dalam jangka pendek dankadang-kadang tidak mungkin diperkirakan dalam jangka panjang.

2. Keputusan-keputusan organisasi

Berbagai keputusan pokok mempengaruhi permintaan sdm. Rencana strategik perusahaan adalah keputusan yang paling berpengruh. Dalam janmgka pendek para perencana menterjemahkan rencana-rencana strategik menjadioperasional dalam bentuk anggaran dan besarnya anggaran adalah pengaruh jangka pendek yang paling berarti pada kebutuhan sumberdaya manusia.

3. Faktor persediaan karyawan

Permintaan SDM dimodifikasi oleh kegiatan-kegiatan karyawan. Data masa lalu tentang faktor-faktor tersebut dan trend perkembangannya bisa berfungsi sebagai pedoman perencanaan yang akurat.

Teknik-Teknik Forecasting

Forecasting SDM pada sisi permintaan berupaya untuk memperkirakan kebutuhan tenaga kerja organisasi diwaktu yang akan datang.

Metoda-metoda forecasting

Ada beberapa cara lain yang dapat digunakan untuk mengestimasikan permintaan SDM diwaktu yang akan datang. Pendekatannya adalah :

1. Analisis anggaran dan perencanaan

2. Pendekatan normatif

Suplai Sumberdaya manusia

Suplai SDM terbagi dua yaitu :

1. Suplai Internal yaitu berasal dari para karyawan yang ada sekarang (persediaan)

2. Suplai Eksternal yaitu terdiri dari orang-orang dalam pasar tenaga kerja.

Estimasi Supali Internal

Estimasi supali internal adalah lebih dari sekedar menghitung jumlah para karyawan yang ada, tetapi juga mengaudit untuk mengevaluasikan kemampuan-kemampuan mereka.

Estimasi Suplai Eksternal

Kebutuhan tenaga kerja yang harus dipenuhi dari sumber suplai eksternal dapat diperoleh dengan menganalisa pasar tenaga kerja, selain itu juga estimasi sumber-sumber eksternal perlu memperhatikan trend kondisi kependudukan dan sikap masyarakat terhadap perusahaan.

Sistem Perencanaan Sumberdaya Manusia

Sistem Perencanaan SDM terdiri dari empat kegiatan yang saling berhubungan dan terpadu :

1. Inventarisasi persediaan SDM : untuk meniali sumberdaya yang ada sekarang dan menganalisa penggunaan personalia sekarang

2. Forecast sumberdaya manusia : untuk memprediksi permintaan dan penawaran karyawan diwaktu yang akan datang

3. Penyusun rencana-rencana sumberdaya manusia : untuk memdukan permintaan dan penawaran personalia dalam perolehan tenaga kerja yang qualified melalui penarikan, seleksi, latihan, penempatan, transfer, promosi dan pengembangan.

4. Pengawasan dan evaluasi : untuk memberikan umpan balik kepada sistem dan memonitor derjat pencapaian tujuan-tujuan dan sasaran-sasaran perencanaan sumberdaya manusia.

2 thoughts on “PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA”

Leave a comment